Tips desain rumah subsidi estetik dan nyaman. Rumah subsidi adalah rumah yang memiliki harga murah, namun ada beberapa kondisi yang harus dihadapi seperti lokasi yang jauh dari keramaian, atau ukuran yang terbatas. Namun jika desainnya tepat, rumah tersebut dapat terasa lebih luas dan nyaman.
Berikut di bawah ini ada beberapa tips desain rumah subsidi estetik dan nyaman yang bisa kamu jadikan inspirasi!
1. Material
Kamu bisa pilih material yang tepat dan tahan lama, gunakan bahan yang ramah lingkungan agar memberikan kesan yang sehat dan nyaman.
2. Warna yang aga Cerah
Gunakan warna yang agak cerah seperti biru muda, krem,putih atau bisa juga abu-abu, kamu harus pastikan warna dinding setar dengan lantaiĀ untuk menciptakan kesan yang hangat dan estetik.
3. Pencahayaan yang Alami
Kamu harus manfaatkan cahaya yang alami untuk menghemat energi dan agar menciptakan kesan yang estetik dan nyaman.
4. Aksesoris ruangan
Tambahkan aksesoris ruangan yang sederhana seperti, foto keluarga, pot bunga, dan lukisan untuk memberikan kesan yang elegan dan estetik.
5. Furnitur yang Minimalis
Kamu harus gunakan furnitur yang menimalis dan sederhana agar menghemat ruangan dan menciptakan ruangan yang nyaman.
6. Tanaman
Tambahkan tanaman yang segar agar menciptakan kesan yang sejuk alami dan nyaman.
7. Perhatikan Sirkulasi Udara
Kamu harus tambahkan jendela atau ventilasi di area yang kurang mendapatkan udara segar dan menciptakan suasana yang nyaman dan hangat.
8. Manfaatkan Penyimpanan yang Tepat
Manfaatkan penyimpanan yang tepat, seperti lemari, rak yang dapat mengemat ruangan agar memberikan kesan yang luas dan nyaman.
9. Peraboan Rumah
Gunakan perabotan dengan desain yang sederhana dan tidak memakan tempat dan rungan , untuk memberikan kesan yang luas, estetik dan nyaman.
10. Pasang Kanopi
Memasang kanopi di area teras dapat melindungi kendaraan dan menambah dimensi visual pada fasad rumah.