5 Rekomendasi Gorden Ruang Tamu Modern dan Elegan

5 Rekomendasi gorden ruang tamu modern dan elegan.

Gorden adalah salah satu aksesoris yang diperlukan hampir setiap rumah. Kegunaan gorden adalah untuk menjaga privasi dengan menghalangi pandangan dari luar, serta mengontrol jumlah cahaya yang masuk kedalam ruangan rumah kamu.

Berikut ini 5 rekomendasi gorden ruang tamu modern dan elegan cocok untuk kamu jadikan contoh:

1. Gorden Ruang Tamu Semi Transparan

5 Rekomendasi Gorden Ruang Tamu Modern dan Elegan

Gorden semi transparan yang terbuat dari kain tipisĀ  atau tirai yang memungkinkan cahaya alami masuk ke dalam ruangan.

Pilihlah warna gorden yang natural seperti krem, pastikan pilih warna gorden yang sesuai dengan warna dinding dan furnitur ruangan.

2. Gorden dengan eksen Emas untuk Kesan Glamor

Gorden dengan eksen emas dapat memberikan kesan yang mewah dan elegan. Desain gorden yang terbuat dari bahan berkualitas tinggi, seperti kain velvet atau dari kain sutra, yang dapat memberikan suasan yang mewah dan glamor.

Kamu juga bisa tambahkan furnitur dengan eksen emas untuk menciptakan kesan yang elegan dan mewah.

3. Gorden dengan Warna Pastel

Gorden dengan warna pastel memiliki warna yang lembut dan dapat memberikan kesan yang nyaman. Pilih warna dinding yang sesuai dengan warna pastel gorden kamu untuk memberikan kesan yang lembut dan harmonis.

Baca juga: 3 Desain Taman Belakang Rumah Modern dan Estetik

4. Gorden Ruang Tamu dengan Warna Abu

5 Rekomendasi Gorden Ruang Tamu Modern dan Elegan

Gorden ruang tamuĀ  ini terbuat dari bahan berkulitas tinggi, seperti kain yang tahan lama dan mudah dibersihan. Tak hanya itu, gorden warna abu dapat dipadukan dengan berbagai warna dan motif lainnya, sehingga memudahkan dalam memilih dekorasi ruangan.

5. Gorden Ruang Tamu dengan Pola Geometris

Dengan menggunakan gorden pola geometris dapat memberikan kesan yang dinamis, dan dapat menciptakan suasana yang menarik dan lebih hidup. Pola geometris dapat menarik perhatian dan memberikan kesan yang menarik pada ruang tamu.